Categories: Internasional

Sejarah Taliban di Afghanistan Sampai Sekarang

Keamanan Afghanistan tergocang selama bertahun-tahun ketika kelompok oposisi bersenjata saling bersaing untuk memperebutkan kekuatan. Di akhir tahun 1970an, Rusia ikut berperan dalam pemberangkatan puluhan ribu pasukan militer untuk mendukung pemerintahan pro-komunis, namun konflik yang terjadi hanya membuat 15.000 pasukan Rusia meninggal dan mengharuskan mereka menarik diri dan menyerah.

Pada tahun 1980an, para pasukan muslim Afghanistan yang disebut dengan Mujahidin mulai aktif untuk mengkampanyekan peran mereka dalam mengkontrol kekuasaan negara, namun mereka juga masih tetap tidak bisa menyatukan berbagai kelompok menjadi satu kesatuan dalam satu negara. Pada pertengahan tahun 1990, Afghanistan menjadi wilayah yang diperebutkan kekuasaannya. Pada saat inilah, pihak Taliban mulai mengambil alih Afghanistan kita-kita di tahun 1996.

Berikut adalah timeline dari beberapa event penting yang berkaitan dengan sejarah dan perkembangan Taliban di Afghanistan

  • 1979
    • Invasi Rusia ke Afghanistan
  • 1980
    • Pasukan Rusia mendalangi “puppet regime” di ibukota Afghanistan, Kabul.
    • Amerika Serikat, Pakistan, Cina, Iran dan Saudi Arabia menawarkan bantuan dan dukungan untuk para pejuang muslim anti-komunis (mujahidin) yang berjuang melawan okupasi Rusia di Afghanistan
  • 1988-1989
    • Rusia menarik diri setelah 15.000 pasukan militernya meninggal di daerah konflik
  • 1992
    • Pasukan Mujahidin yang dipimpin oleh Ahmed Shah Massoud menghilangkan pemerintahan Mohammad Najibullah yang didalangi oleh pihak Rusia. Hal ini menyebabkan adanya perseturuan diantara anggota militer yang saling berpengaruh
  • 1993
    • Beberapa fraksi yang berbeda setuju untuk membentuk pemerintahan dengan mengangkat Burhanuddin Rabbani sebagai Presiden. Meskipun demikian perseturuan tetap terjadi dan berlangsung yang membuat negara menjadi lumpuh dari sisi hukum semakin merajalela
  • 1994
    • Perseturuan mulai menurun karena Kabul sudah mulai hancur.
    • Mullah Mohammed Omar, seorang yang memiliki kuasa, mulai membentuk pergerakan Taliban yang mengikutsertakan murid-murid Islam yang ikut serta berperang dan menangkap Kandahar dan menyelamatkan Kabul
  • 1996
    • Osama bin Laden, pemimpin Al Qaeda yang melawan kelompok mujahidin melawat okupasi Soviet, kembali ke Afghanistan.
    • Pihak Taliban mengambil kuasa Kabul dan menggantung mantan Presiden Mohammad Najibullah
  • 1997
    • Di bulan September, Pihak Taliban gagal untuk mengambil alih dan menduduki kota Mazar-i-Sharif (sebuah kota yang dianggap suci oleh agama Syiah karena adanya makam Ali) [AdSense-B]
  • 1998
    • Pihak Amerika Serikat meluncurkan misil sebagai pembalasan dendam pada Osama bin Laden karena adanya peledakan bom konsulat Amerika di Kenya dan Tanzania
  • 1999
    • Pada bulan Oktober, pihak Taliban menduduki Mazar-i-Sharif. Ada beberapa laporan yang tidak bisa dikonfirmasi mengenai penangkapan masa dan juga eksekusi ribuan pemeluk agama Syiah, khususnya yang berasal dari kelompok etnis Hazara
    • Di bulan November, pihak United Nation melakukan embargo udara dan membekukan seluruh aset Taliban sebagai upaya untuk memaksa mereka menyerahkan Osama bin Laden untuk persidangan
  • 2001
    • Di bulan Maret, pihak Taliban yang tidak menghiraukan peringatan internasional, meledakkan patung Budha yang berusia 2000 tahun di bukit di atas wilayah Bamiyan
    • Kelompok religius minoritas diperintahkan untuk menggunakan papan nama yang mengidentifikasikan mereka sebagai non-muslim. Wanita Hindu juga diharuskan untuk menutup muka mereka seperti yang dilakukan oleh wanita Afghan
    • Pihak Taliban melarang penggunaan internet, bermain kartu, menggunakan flash disk komputer, menonton film, melarang penggunaan satelit TV, instumen alat musik dan papan catur setelah mereka menyatakan bahwa status mereka adalah kelompok oposisi hukum-hukum Islam
    • 8 warga asing yang menjadi pekerja kesehatan ditangkap karena melakukan aksi dakwah. 2 diantaranya adalah warga Amerika
    • Pihak Taliban mengumandangkan “jihad” melawan Amerika Serikat, apabila Amerika memaksa masuk ke Afghanistan
    • Presiden Amerika yang berkuasa George W Bush memperingatkan Pihak Taliban bahwa waktu mereka akan segera habis apabila mereka tidak menyerahkan pihak-pihak yang tertuduh sebagai terori
    • Pasukan militer Amerika Serikat dan Inggris mulai meledakkan aset-aset perlindungan Taliban secara intens, begitu juga dengan basis komando yang bersentral di bandara udara
    • Tempat persembunyuan Mullah Mohammad Omar dekat Kandahar diserang oleh pasukan militer darat Amerika Serikat
    • Pasukan militer Taliban meninggalkan Kabul dan akhirnya kontrol kabul dibawah Nothern Alliance forces
    • Pemimpin tribal Afghanistan yang bernama Hamid Karzai dipilih sebagai pemimpin interim pemerintahan yang diadakan di Bonn, Jerman
  • 2002
    • Pihak Taliban secara resmi menyerah. Pihak intelejensi Pakistan menahan Mullah Abdul Salam Zaeef, mantan ambasador Taliban untuk Pakistan. Zaeef kemudian diserahkan ke pengadilan Amerika Serikat
  • 2003
    • Donald Rumsfeld, sekertaris Amerika Serikat berkata bahwa Afghanistan sudah aman sekarang dan pasukan Amerika yang ada telah berubah tujuannya, yang tadinya adalah untuk berperan pada peperangan, sekarang menjadi menstabilisasi dan menyelesaikan proyek rekonstruksi. Tetapi para pejuang pro-taliban masih terus melanjutkan penyerangan setiap harinya baik dengan menyerang gedung-gedung pemerintahan, basis Amerika Serikat atau bahkan pekerja kesehatan
  • 2004
    • Hamid Karzai dipilih sebagai presiden Afghanistan
  • 2005
    • Pihak Taliban mulai membentuk kembali kelompok-kelompok yang lebih besar dengan jumlah anggota yang lebih besar dan berlanjut menyerang pasukan dan aset militer Amerika Serikat, yang membuat tahun ini menjadi tahun berdarah bagi militer Amerika dari awal dimulainya perang pada tahun 2001
  • 2006
    • Pihak Taliban mulai menyerang kembali dengan kekuatan baru. Banyaknya peledakan bom bunuh diri dan penyerangan warga sipil di jalan menjadi sangat sering terjadi dan seringnya mematikan. Kira-kira ada 100 orang yang dilaporkan meninggal akibat peledakan dan penyerangan ini hanya dari bulan Agustus dan September
  • 2007
    • Pihak Taliban membunuh satu dari 23 orang sandera yang berasal dari Korea Selatan setelah permintaan mereka untuk menukar sandera tidak disetujui dengan respon positif oleh pihak pemerintah Afghanistan
  • 2008
    • Pada bulan Februari, setidaknya ada 80 orang yang terbunuh dan 100 orang luka-luka ketika ada bom bunuh diri yang menyerang masyarakat di dekat wilayah Kandahar. Penyerangan ini tercatat sebagai penyerangan bom bunuh diri yang paling sadis sejak dimulainya perang pada tahun 2001. Pihak Taliban menolak tanggung jawab atas penyerangan tersebut namun pihak Afghanistan secara resmi bersikap skeptis terhadap hal tersebut [AdSense-C]
    • Sebanyak 15 pelaku bom bunuh diri mendapatkan dukungan dan perlindungan dari pejuang Taliban menyerang basis militer Amerika Serikat yang bernama Camp Salerno di Bamiyan. Perseteruan ini kembali berlanjut selama satu malan.
  • 2009
    • Pada bulan Desember, Afghanistan dan Pakistan memutuskan untuk bersatu membuat strategi untuk mengalahkan pejuang Taliban di daerah perbatasan mereka
    • Barack Obama, Presiden Amerika Serikat mengumumkan rencananya untuk mengirim 17.000 pasukan militer ke Afghanistan. Karzai berkata bahwa Afghanistan membuka lembaran baru pada hubungannya dengan Amerika.
    • Di bulan Juli, sekitar 4000 pasukan militer lat Amerika dan 650 pasukan militer Afghan bersatu melancarkan penyerangan pada Taliban di bagian selatan provinsi Helmand
    • Taliban bersumpah untuk menolak dan melawan pasukan militer asing

Kesimpulan

Dampak perang Afghanistan dengan pihak Taliban dapat dirasakan di hampir seluruh wilayah dunia. Para pejuang militer yang dikerahkan di perang tersebut untuk melawan Taliban juga tidak main-main dan termasuk pasukan elit terkuat di dunia. Di Asia Tenggara, militer yang paling ditakuti di Asia Tenggara juga ada berasal dari berbagai negara, salah satunya adalah Indonesia.

Recent Posts

Inilah 3 Sumber Norma Kesopanan

Norma kesopanan adalah kumpulan dari beragai aturan yang diterapkan di dalam kehidupan masyarakat yang di dalamnya menyangkut cara bertingkat laku…

4 years ago

Contoh Politik Mempengaruhi Hukum dan Pengertiannya

Hukum merupakan seperangkat aturan yang di dalamnya berisi tentang perintah, anjuran, dan juga larangan (termasuk di dalamnya memuat sanksi). Hukum…

4 years ago

Inilah 4 Negara dengan Hukuman Mati Bagi Para Koruptor

Koruptor merupakan seseorang yang melakukan tindakan kejahatan yang besar atau extraordinary crime. Koruptor pada dasarnya merupakan seorang pencuri yang mengambil…

4 years ago

4 Tujuan Norma Agama dalam Kehidupan

Apa saja norma agama? Sebelum itu Anda harus paham terlebih dahulu apa itu norma agama. Norma agama merupakan salah satu…

4 years ago

Inilah 3 Contoh Kasus Pelanggaran HAM Sila Ke 4 di Indonesia

Pelanggaran HAM merupakan salah satu bagian dari contoh pelanggaran nilai nilai pancasila. Kita tahu bahwa pancasila merupakan ideologi bangsa dan…

4 years ago

Inilah 3 Peristiwa Penyimpangan Terhadap Nilai Nilai Pancasila Paling Penting

Apa Anda tahu apa saja peristiwa penyimpangan terhadap nilai nilai pancaila? Ketika membahas tentang penyimpangan yang berkaitan dengan pancaila sudah…

4 years ago